You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan Sendangsari
Kalurahan Sendangsari

Kap. Pengasih, Kab. Kulon Progo, Provinsi DI Yogyakarta

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1444 H

WIWITAN DAN PANEN RAYA JAGUNG BERSAMA BAPAK BUPATI KULON PROGO

Administrator 19 November 2020 Dibaca 284 Kali
WIWITAN DAN PANEN RAYA JAGUNG BERSAMA BAPAK BUPATI KULON PROGO

Bertempat di Bulak Sawah Njurang, Gegunung, Sendangsari Pengasih Bapak Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo melaksanakan wiwitan dan panen raya Jagung pada Musim Tanam (MT) III Tahun 2020, di lahan sawah KT Tani Makmur, Gegunumg, Sendangsari, Pengasih pada Rabu, 17 November 2020.

Dalam acara tersebut hadir Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo, Ketua DPRD Kabupaten Kulon Progo, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi DIY, Asda II, Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo, Kepala BPTP Balitbangtan Yogyakarta, Kepala Dinas Kebudayaan, Kepala Dinas Pariwisata Kulon Progo, Kepala Dinas Kominfo, Dinas PUPR, Panewu Pengasih, Lurah Sendangsari, dan Koordinator BPP Pengasih beserta jajarannya serta Tokoh Masyarakat, Gapoktan Kelompok Tani dan KWT.

Bupati Kulon Progo menyampaikan rasa bangga terhadap petani di Kalurahan Sendangsari khususnya KT Tani Makmur, yang telah mengelola lahan sawah maupun lahan kering/tegalan untuk ditanami jagung sehingga berhasil  dan dapat dipanen dengan hasil yang baik. Dari hasil ubinan didapatkan rata-ratanya yaitu 84,11 Kw/Ha pipil kering jauh di atas rata-rata produktivitas kabupaten.

Dalam kesempatan tersebut juga disampaikan bantuan kegiatan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Tersier (RJIT) dan Cetak Sawah Baru di KT Ngudi Mulyo, KT Bina Mandiri, KT Sido Kopen dan KT Bantolo, bantuan kegiatan cetak sawah di KT Maju dan KT Mandiri, bantuan benih jagung varietas NK 212 untuk KT Tani Makmur, bantuan kegiatan Jalan Usaha Tani (JUT) di KT Maju Makmur,bantuan RJIT di KT Subur, benih padi inpari Ir Nutrizinc dan bantuan bibit alpukat dan kelengkeng.

Tidak hanya jagung, proses wiwit dan panen raya ini memperlihatkan aktivitas pendukung ketahanan pangan lain yaitu display hasil-hasil kegiatan dari Kelompok Wanita Tani (KWT) Mawar Lestari yang cukup produktif. Antara kelompok tani dan KWT bahu-membahu memproduksi pangan sehingga kecukupan pangan bisa terjamin. Dalam acara ini juga dimeriahkan kegiatan-kegiatan seni seperti gejog lesung, musik dan tarian

Menurutnya ketahanan pangan di Kabupaten Kulon Progo memang sampai saat ini belum pernah kekurangan stok, bahkan Kulon Progo setiap tahun surplus beras rata-rata 35.000 ton/tahun. Tetapi mengajak tetap bekerja keras karena Kulon Progo menyumbang ketahanan pangan, sehingga ini akan membantu pemerintah dalam ketahanan pangan.

“Kami sudah mempunyai program untuk ketahanan pangan ini termasuk cetak sawah baru, ini kita galakan terus menerus dari tahun ke tahun, selain itu, membangun berbagai sarana prasarana, seperti saluran irigasi,” ujar Bapak Bupati.

Bapak Bupati menambahkan disamping ekstensifikasi, kita juga menetapkan peraturan regulasi serta mempertahankan lahan tanaman pangan berkelanjutan. 

Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY mengucapkan banyak terima kasih kepada kabupaten Kulon Progo. Yang istimewa dari proses panen jagung ini adalah kolaborasi lintas sektor dan OPD dalam mensukseskan acara ini, antara Dinas Pertanian dan Pangan, Dinas Kelautan dan Perikanan, didukung Dinas Pariwisata, Dinas Kebudayaan dan lainnya.

Adapun Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo Ir. Muh. Aris Nugroho, MMA, mengucapkan selamat kepada para petani di KT Tani Makmur, Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih, yang telah berhasil memetik jerih payahnya melalui panen jagung yang melimpah hari ini. Semoga usaha tani yang dilakukan kelompok tani selalu sukses dan lebih maju lagi, sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani disini. (Sumber : Wazan Mudzakir, STP.,MPA)

Sumber : pertanian.kulonprogokab.go.id

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBDes 2024 Pelaksanaan

Pendapatan
Rp0 Rp3,313,004,291
0%
Belanja
Rp0 Rp3,552,485,925
0%
Pembiayaan
Rp0 Rp-439,481,634
0%

APBDes 2024 Pendapatan

Hasil Usaha Desa
Rp0 Rp131,010,000
0%
Hasil Aset Desa
Rp0 Rp38,800,000
0%
Lain-lain Pendapatan Asli Desa
Rp0 Rp40,000,000
0%
Dana Desa
Rp0 Rp2,018,983,000
0%
Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi
Rp0 Rp179,405,424
0%
Alokasi Dana Desa
Rp0 Rp866,605,867
0%
Penerimaan Bantuan Dari Perusahaan Yang Berlokasi Di Desa
Rp0 Rp1,000,000
0%
Koreksi Kesalahan Belanja Tahun-tahun Sebelumnya
Rp0 Rp100,000
0%
Bunga Bank
Rp0 Rp3,000,000
0%
Lain-lain Pendapatan Desa Yang Sah
Rp0 Rp34,100,000
0%

APBDes 2024 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa
Rp0 Rp1,547,415,073
0%
Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa
Rp0 Rp1,461,300,604
0%
Bidang Pembinaan Kemasyarakatan
Rp0 Rp266,233,498
0%
Bidang Pemberdayaan Masyarakat
Rp0 Rp124,386,750
0%
Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat Dan Mendesak Desa
Rp0 Rp153,150,000
0%