You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan Sendangsari
Kalurahan Sendangsari

Kap. Pengasih, Kab. Kulon Progo, Provinsi DI Yogyakarta

Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1444 H

Layanan Vaksin hadir di Paingan

Administrator 30 Maret 2022 Dibaca 111 Kali
Layanan Vaksin hadir di Paingan

Sendangsari(30/03/2022) UPTD Puskesmas Pengasih I  melakukan pelayanan vaksin bagi warga Paingan pada Selasa(29/3/2022). Bertempat di Gedung PAUD Paripurna Paingan, pelayanan vaksin ternyata disambut baik oleh warga. Hal itu ditunjukkan dengan banyaknya warga yang hadir untuk melakukan vaksin.

Pelayanan vaksin dengan system jemput bola ini dilakukan untuk mempercepat program vaksinasi dengan harapan dapat mempertahankan kekebalan tubuh. Jenis vaksin yang dilayani pun tidak hanya Booster, tetapi juga melayani warga yang belum melakukan vaksin sama sekali untuk dosis 1, juga dosis 2 bagi warga yang belum selesai melakukan vaksin primer. Sedangkan sebagai syarat pemberian vaksin Booster, warga harus telah mendapatkan vaksin primer (1 dan 2) minimal tiga bulan sebelumnya.

Dari 54 peserta vaksin yang hadir, terdapat 22 orang vaksin dosis 1, 24 orang booster serta 8 orang ditunda karena faktor kesehatan.

Menurut salah satu peserta, kegiatan ini sangat membantu. Mereka tidak perlu jauh-jauh pergi ke Puskesmas serta mengantri panjang seperti saat vaksin sebelumnya.

Karena tingginya antusias warga untuk mendapatkan vaksin, stock vaksin yang disiapkan pihak Puskesmas tidak mencukupi sehingga harus mengambil ke Dinas Kesehatan. Meskipun harus menunggu, hal tersebut tidak mengurungkan niat warga untuk vaksin.

Selaku Dukuh Paingan,Maryadi berterimakasih kepada Tim Puskesmas Pengasih 1 yang telah bersedia melakukan vaksinasi di Paingan karena sangat membantu bagi warga terutama lansia.

“Terimakasih juga saya sampaikan kepada warga Paingan yang sangat antusias mengikuti program vaksinasi ini.” Lanjutnya.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image

APBDes 2024 Pelaksanaan

Pendapatan
Rp0 Rp3,313,004,291
0%
Belanja
Rp0 Rp3,552,485,925
0%
Pembiayaan
Rp0 Rp-439,481,634
0%

APBDes 2024 Pendapatan

Hasil Usaha Desa
Rp0 Rp131,010,000
0%
Hasil Aset Desa
Rp0 Rp38,800,000
0%
Lain-lain Pendapatan Asli Desa
Rp0 Rp40,000,000
0%
Dana Desa
Rp0 Rp2,018,983,000
0%
Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi
Rp0 Rp179,405,424
0%
Alokasi Dana Desa
Rp0 Rp866,605,867
0%
Penerimaan Bantuan Dari Perusahaan Yang Berlokasi Di Desa
Rp0 Rp1,000,000
0%
Koreksi Kesalahan Belanja Tahun-tahun Sebelumnya
Rp0 Rp100,000
0%
Bunga Bank
Rp0 Rp3,000,000
0%
Lain-lain Pendapatan Desa Yang Sah
Rp0 Rp34,100,000
0%

APBDes 2024 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa
Rp0 Rp1,547,415,073
0%
Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa
Rp0 Rp1,461,300,604
0%
Bidang Pembinaan Kemasyarakatan
Rp0 Rp266,233,498
0%
Bidang Pemberdayaan Masyarakat
Rp0 Rp124,386,750
0%
Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat Dan Mendesak Desa
Rp0 Rp153,150,000
0%