Melestarikan Alam dan Ikan dengan Jaga Kaliku
SENDANGSARI—Kalurahan Sendangsari mewakili Kapanewon Pengasih dalam Festival jaga komitmen warga untuk kelestarian alam lingkungan ikan Kulon Progo (Jaga Kaliku) yang diadakan oleh Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Kulon Progo.
Acara ini digelar di Embung Blubuk Padukuhan Blubuk Kamis (11/5) dengan dihadiri oleh Dinas Perikanan dan Kelautan Kulon Progo, DPRD Kulon Progo, Kapanewon Pengasih, BPP Pengasih, Lurah dan Pamong Sendangsari, BPK, Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) Lestari Blubuk dan tokoh masyarakat.
Dalam Festival Jaga Kaliku di Embung Blubuk dengan menebar benih ikan Endemik lokal yaitu Tawes 7.500 benih, Nilem 5.500 benih dan Wader Bang 4.750 benih, jumlah ada 17.750 benih ikan.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kulon Progo, Ir Trenggono Trimulyo mengatakan, Festival Jaga Kaliku sesuai instruksi bupati nomor 10/2022 tentang jaga komitmen warga untuk kelestarian ikan dan alam Kulon Progo. Instruksi itu mengamanatkan kepada Dinas Kelautan dan Perikanan Kulon Progo, panewu, lurah dan kelompok pengawas masyarakat (pokmawas) untuk melaksanakan pelestarian ikan di perairan umum.
Trenggono juga menjelaskan bahwa kegiatan Festival Jaga Kaliku ini didanai dengan anggaran bersumber Danais.
“Jadi Festival Jaga Kaliku merupakan program DKP Kulon Progo melalui dana keistimewaan (danais). Selain menjaga kelestarian lingkungan dan ekosistem, juga meningkatkan gizi masyarakat”. paparnya
“Dasar pelaksanaan Festival Jaga Kaliku yaitu Instruksi Bupati nomor 10 tahun 2022 tentang Jaga Kaliku, Surat Edaran Bupati nomor 188/2722 dan DPA Dana Keistimewaan DIY tahun 2023”. tambahnya.
Dalam kesempatan ini Trenggono juga memberikan Register Pokmaswas Lestari kepada Ketua kelompok serta pemukulan gong sebagai peresmian kelompok tersebut.
Festival Jaga Kaliku lebih semarak karena dimeriahkan dengan acara Lomba Mewarnai anak TK, Gerak dan Lagu dari SDN Blubuk, Tari Angguk dari SDN Blubuk serta penampilan seni tradisional Gejog Lesung Arimbi Blubuk yang salah satunya menyanyikan lagu Jaga Kaliku.
Selain itu Tim Jaga Kaliku Kulon Progo juga memberikan sosialisasi tentang undang-undang terkait pelestarian ikan yang disampaikan oleh Ir Joko Pramono dari Kementrian Perikanan dan Kelautan dan dilanjutkan diskusi.(ipg)
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin